Selasa, 05 Juni 2012

kacang macadamia

Bagi yang suka ngemil, pasti tak akan melewatkan kacang-kacangan dalam daftar menu cemilannya, termasuk saya :) Meskipun tak begitu maniak dengan kacang, tapi paling tidak saya doyan dengan berbagai jenis kacang yang murah meriah dan mudah didapat. Mulai dari kacang rebus, kacang bawang dan kacang mede yang selalu ada di hari raya, kacang atom, serta kacang arab dan pistacio yang sering hadir di musim haji. Pun dengan hazelnut dan kacang almon di coklat batangan favorit. Paling tidak, dengan mengkonsumsi mereka, saya telah mengikuti saran Dr. Oz untuk hidup sehat dengan makanan sehat hehehe...
Baru-baru ini, suami saya mendapat oleh-oleh dari pasiennya yang berlibur ke Hawaii sekaleng kacang macadamia... hei..! ternyata  ada jenis kacang yang dulu cuma saya tahu ada di film kartun, saya lupa film apa. 
Bentuknya seperti kemiri, bulat tak beraturan. Dan rasanya... juara banget...semua kacang yang pernah saya 'cicipi' lewat deh! Ini nih penampakannya (kalengnya saja ya.. soalnya isinya terlanjur masuk perut.. lupa untuk mengabadikannya :)
tinggal kalengnya saja :(
kacang macadamia (yang ini hasil googling)

Jadi penasaran dengan si kacang macadamia. Ternyata kacang ini berasal dari Aussie, tapi banyak di perkebunkan di Hawaii, dan konon macadamia hanya berbuah pada 7-10 tahun sekali. Wah-wah-wah... ga heran kalau harganya selangit. Macadamia memang bukan kacang biasa, rasanya gurih, renyah dan nikmat dengan kandungannya minyak 80%, gula 4% yang membuat macadamia berbeda dengan jenis kacang lainnya.
Kacang macadamia mengandung jumlah terbesar lemak tak jenuh tunggal (MUFA) per porsi yang sangat baik untuk menyehatkan jantung. Lemak tak jenuh tunggal sangat baik untuk menurunkan kadar kolesterol LDL dan tekanan darah
Sebuah penelitian dari Pennsylvania State University, menemukan bahwa orang yang menambahkan kacang makadamia untuk diet dapat menurunkan kadar trigliserida, kolesterol total, dan kolesterol LDL.

Hmm.... masih terbayang nih enaknya kacang macadamia... 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar